Syarwar alias Syarifuddin Warrang populer dipanggil pak lurah, akhirnya hari ini memasuki masa purna alias pensiun, mengabdi 38 tahun.
“Saya Suka memfoto, terima kasih bu Kadis,” kata Syahwar dalam sambutan purnanya.
Kadis Perpustakaan Tenri A Palallo berdiri di sampingnya tidak mampu menahan haru, kue perpisahan bergambar Syarwar dengan lagu kemesraan membuat ruang Rakorsus berubah haru biru.
Pejabat struktural ASN dan Non ASN yang mengabadikan dirinya di Dinas Perpustakaan Makassar bergantian menyerahkan bingkisan untuk Syahwar.
Alhasil, Tenri memohon maaf kepada peserta Rakorsus, para kepala sekolah dan tenaga perpustakaan.
“Maaf acara ini diselipkan, selamat purna pak Syarwar, jadilah nafas perpustakaan di mana saja berada,” kata Tenri.